Usir Lemak Membandel di Perut! Ini Tips Ampuh Mengecilkan Perut Buncit

Mengecilkan perut

Daftar Isi Artike

Chakpedia – Memiliki perut yang ideal merupakan idaman bagi para wanita maupun pria. Namun dikondisi sekarang dapat kita lihat banyak yang memiliki perut besar atau dengan perut buncit. Hal ini saya (Penulis) juga merasakan hal yang sama memiliki perut buncit bukanlah suatu yang diidam-idamkan.

Dengan kondisi memiliki perut yang besar membuat kita kurang percaya diri, untuk melakukan aktivitas bahkan kesehatanpun akan terganggu. Banyak orang berpikir lemak yang tertimbun di sekitar pinggang dan perut merupakan hal sepele, apabila hal ini dibiarkan terus menerus akan menimbulkan penyakit kronis seperti diabetes dan penyakit jantung.

Penyebab Perut Besar (Buncit)

Banyak hal yang menjadi penyebab perut semakin besar hal ini harus diwaspadai bagi Anda dan Saya (Penulis) :

Hormon Seks

Hal pertama terjadinya perut buncit dikarenakan Hormon yang terdapat didalam tubuh pria dan wanita. Pada tubuh Wanita terdapat Hormon Estrogrn yang dimana menyebarkan lemak dibagian pinggul,bokong dan paha.

Sedangkan pada pria terdapat Hormon Tetosteron yang menyebabkan penumpukan lemak pada bagian tubuh . Penumpukan lemak ini terjadi mengelilingi organ tubuh dibagian perut, maka dari itu pria lebih rentan mengalami perut buncit.

Usia

Seiring bertambahnya usia, pria lebih rentan mengalami perut besar (buncit) pada usia > 40 tahun. Dikarenakan berkurangnya hormon testoteron pada pria sehingga menyebabkan penumpukan lemak yang berlebih pada tubuh. Akibatnya asupan lemak langsung tersimpan pada bagian perut menyebabkan perut buncit.

Stres

Stres menjadi faktor utama penyebab perut buncit, apabila kita stres maka dapat menyebabkan berat badan naik sehingga lemak dapat menumpuk dalam tubuh. Ketika kita mengalami stres hormon kortisol akan meningkat.

Hormon ini akan membuat nafsu makan meningkat, terutama dalam mengkonsumsi tinggi kalori, tinggi lemak, dan makanan manis. Akibat dari itu asupan kalori dalam tubuh meningkat dan menyebabkan penumpukan lemak di perut.

Malas Olahraga

Efek dari malas berolahraga dapat menjadi penyebab perut buncit, akibat jarang bergerak dan berolahraga, lemak makanan yang kita konsumsi tidak akan terbakar, lemak tersebut akan tertimbun begitu saja di bagian perut.

Kurang Tidur

Akibat dari kurangnya waktu tidur juga akan mempengaruhi kesehatan. Penelitian menemukan akibat kurang tidur juga dapat meningkatkan kenaikan berat badan. Karena akan memicu hormon ghrelin dan menurunkan hormon leptin, sehingga membuat cepat lapar dan ingin makan terus-menerus.

Penyebab perut menjadi besar akibat penumpukan lemak sebenarnya sangat banyak sekali namun yang sering dialami oleh orang-orang hal-hal berikut yang telah dijelaskan diatas.

Mengecilkan perut

Cara Mengecilkan Perut Secara Tepat

Saya pernah berpikir bahkan Anda juga mungkin memiliki pemikiran yang sama mengenai “kok semakin hari perut semakin besar aja udah kaya balon yang ditiup terus”. Pastinya mecari solusi dalam mengatasi hal tersebut agar terlihat ideal dan dapat menimbulkan rasa percaya diri kembali.

Perlu diketahui bagi kita semua bahwa seseorang dikatakan aman dari risiko kegemukan apabila rasio pinggang dan pinggulnya kurang dari 0.9 untuk laki-laki dan kurang dari 0.85 untuk wanita. Apabila melebihi dari itu harus berhati-hati.

Nah bagaimana sih cara mengecilkan perut dengan benar? Yuuuk simak penjelasan berikut ini :

Menjaga Pola Makan

Dengan menjaga pola makan dan mengutamakan gizi seimbang akan mengecilkan perut sekaligus menurunkan berat badan. Karena dengan mengkonsumsi gizi seimbang pastinya pola makan akan terjaga.

Hindari atau kurangi mengkonsumsi makanan cepat saji (Junk Food) yang minim zat gizi dan makanan yang mengandung tinggi gula dan tinggi lemak. Hindari minuman alkohol karena didalamnya banyak mengandung gula yang mengakibatkan kenaikan berat badan.

Asupan gizi seimbang diantaranya

  • karbohidrat 3-4 porsi (Karbohidrat Kompleks
  • Sayur 3-4 porsi
  • Buah 2-3 Porsi
  • Protein 2-4 Porsi (Tanpa Lemak)

Pembataasan penggunan gula, garam dan menyak juga baik dilakukan seperti

  • Gula maksimal 4 sendok makan
  • Garam maksimal 1 sendok teh
  • Minyak maksimal 5 sendok makan

Aktivitas Fisik (Olahraga)

Agar terhindar dari penumpukan lemak yaitu dengan melakukan aktivitas fisik seperti, jalan cepat, aerobik, jogging, workout dan masih banyak lagi. Hal ini juga dapat melatih otot dan membentuk masa otot yang mengendur karena efek penuaan.

Mengurangi Stres

Dampak dari mengurangi stres ternyata memiliki efek yang baik dapat mengecilkan perut secara tidak langsung. Dengan kita mengelola stres dengan baik maka akan mengecilkan perut, saran saya Anda dapat melakukan yoga dan meditasi.

Menjaga Kualitas Tidur.

Pola hidup sehat yaitu dengan menjaga kualitas tidur tidak begadang, pada umumnya orang dewasa membutuhkan waktu tidur sekitar 7-9 jam. Hal ini akan berpengaruh terhadap mengecilkan perut.

Menerapkan Pola Hidup Yang Sehat Untuk Bentuk Tubuh Yang Ideal

Saya seperti Anda yang saat ini mengalami perut besar (buncit) karena efek begadang dan kurang aktifitas fisik sehingga pola hidup sehat menjadi berantakan, hal diatas tersebut benar adanya. Namun daripada itu saya telah kembali menjalani pola hidup sehat sehingga membuat berat badan saya turun perlahan.

Segala sesuatu butuh proses apalagi dalam proses mengecilkan perut pastinya butuh waktu. Kuncinya adalah konsisten dengan mengubah kebiasaan buruh menjadi pola hidup sehat, agar tercapainya bentuk tubuh yang ideal yang diidam-idamkan bagi kita semua, Kalau tidak sekarang kapan lagi!

Respon (1)

  1. Wah terimakasih tips nya ini sangat membantu untuk pacar saya yang terkena obesitas agar bisa menurunkan berat badan 😂

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *